SOSIALISASI DAN PENDATAAN VALUASI EKONOMI MANGROVE

Ekosistem mangrove menyimpan sumberdaya alam dan lingkungan yang cukup besar, beragam aktifitas berbasis sumberdaya alam dan jasa lingkungan seperti perikanan dan pariwisata bahari memberikan nilai estetik sendiri.  Mengingat besarnya potensi sumberdaya tersebut maka menjadi keputusan yang bijaksana bilamana nilai ekonomi sumberdaya dan lingkungan dari ekosistem mangrove dikaji sebagai upaya untuk menentukan kebijakan pengelolaan mangrove.

Untuk itu Dinas Kelautan dan Perikanan pada tanggal 6 Nopember 2015 mengadakan sosialisasi dan pengambilan data valuasi ekonomi mangrove di kabupaten Kulon Progo.  Kegiatan tersebut dilaksanakan di RM Girly dan dihadiri perwakilan dari Dinas Teknis terkait kabupaten, nelayan dan petambak serta stakeholder terkait lainnya.  Dari pertemuan tersebut diharapkan di dapat data terkait dengan valuasi ekonomi mangrove agar estimasi nilai ekonomi yang diperoleh dapat menunjukkan nilai ekonomi yang sebenarnya dari sumberdaya mangrove tersebut. (fishprog, 2015)

WhatsApp