Sinkronisasi Program P2HP Tahun 2016 dengan Kabupaten Kota se DIY

Menjelang pemberlakuan MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) pada akhir tahun 2015 diharapkan ada kerjasama yang semakin erat antara pusat, provinsi dan kabupaten, terutama kerjasama dalam mendorong dan memfasilitasi para pengolah dan pemasar hasil perikanan agar lebih meningkatkan daya saing dan kualitas produk mereka.  Itulah sepenggal sambutan dan harapan yang disampaikan Dra.Maria Supriyanti (Sekdin Dinas Lautkan DIY) dalam membuka Sinkronisasi Program Pemasaran dan Pengolahan Hasil Perikanan (P2HP) dengan Kabupaten/Kota Tahun 2016 tanggal 21 Mei 2015 di Ruang Rapat Gurami Dinas Lautkan DIY.

Sinkronisasi Program P2HP ini menghadirkan nara sumber dari BPOM perwakilan DIY, , Dinas Lautkan DIY dan dinas teknis perikanan di Kabupaten se DIY.  Tujuan dari Sinkronisasi ini adalah: (1) mengevaluasi kegiatan P2HP yang sudah terlaksana di tahun 2014; (2) pemantapan dalam melaksanakan kegiatan P2HP di tahun 2015; dan (3) menyusun usulan program kegiatan dan anggaran P2HP tahun 2016. (fishprog, 2015).

WhatsApp