Lomba Masak Serba Ikan dalam rangka Hari Ikan Nasional

JOGJA JUARA 2 KATEGORI MENU KUDAPAN DI LOMBA MASAK SERBA IKAN TINGKAT NASIONAL. Lomba Masak Serba Ikan (LMSI) Tingkat Nasional ini menjadi event paling ditunggu setiap momentum perayaan Hari Ikan Nasional (Harkannas). Perayaan Harkannas ke–10 tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berlokasi di Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Harkannas ke–10 kali ini mengusung tema “Ikan untuk Generasi Emas”, dengan harapan sektor kelautan dan perikanan baik di tingkat pusat maupun daerah terus memberikan edukasi kepada masyarakat akan pentingnya ikan lokal sebagai sumber pangan berprotein tinggi dan tentunya menyehatkan untuk menciptakan generasi emas yang sehat, kuat dan cerdas. Selain itu, yang tidak kalah menariknya di Harkannas ke–10 ini KKP juga mencanangkan Tahun Tuna 2024 untuk mendorong peningkatan ekspor Tuna sekaligus angka konsumsi Tuna domestik.

Kembali berbicara tentang LMSI Tingkat Nasional Tahun 2023 kali ini panitia penyelenggara menentukan jenis ikan Kembung, Bandeng dan Teri sebagai bahan utama menu masakan yang terdiri dari menu kudapan, menu balita dan menu keluarga. LMSI Tingkat Nasional dimeriahkan oleh 26 daerah tingkat provinsi dan setiap daerah diwakili oleh 2 orang peserta. Provinsi DIY yang diwakili Tim Penggerak PKK Kabupaten Gunungkidul menjadi juara 2 Kategori Menu Kudapan. Bapak Ir. Bayu Mukti Sasongka, M.Si yang turut hadir dalam acara puncak Harkannas ke–10 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat menyaksikan langsung pemberian penghargaan kepada perwakilan TP PKK Daerah Istimewa Yogyakarta, Ibu Suprihatiningsih sekaligus memberikan apresiasi dan selamat.

Berikut menu masakan serba ikan karya 2 orang peserta dari TP PKK Kabupaten Gunungkidul yaitu Ibu Indar Sugiyanti dan Ibu Sri Muji Astuti.

o   Menu Keluarga         : “Botok Kepek Lapis Ikan”

o   Menu Kudapan         : “Tiwul Ikan Kawung Gulung”

o   Menu Balita               : “Bubur Uduk Ikan Kuah Sawi Fantasi”

Prestasi ini tentu dinilai cukup membanggakan mengingat kegigihan usaha Tim TP PKK Kabupaten Gunungkidul mulai dari persiapan LMSI Tingkat DIY hingga persiapan dan pelaksanaan live cooking menu keluarga di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat merupakan proses yang panjang. Sebelumnya Tim TP PKK Kabupaten Gunungkidul ini berhasil menjadi juara umum dengan perolehan Juara 1 menu kudapan dan Juara 3 menu keluarga dan menu balita di LMSI Tingkat DIY.

Tidak hanya LMSI Tingkat Nasional, kemeriahan Harkannas ke–10 yang dilaksanakan 19–21 November 2023, kali ini dilengkapi Seremoni bersama Menteri KKP, Rakornas Forikan, Drumband, Live Music, Atraksi Budaya dan Games, Bagi Bagi Ikan Gratis, Kuliner Serba Ikan, Talkshow dan Story Telling, Demo Masak Ikan, Expo Produk Ikan Nusantara dan Pasar Ikan Murah hingga bagi – bagi hadiah dan doorprize.

WhatsApp