SELEKSI KEGIATAN PERANSAKA NASIONAL SAKA BAHARI DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN DIY TAHUN 2022

Yogyakarta- Saka Bahari Dinas Kelautan dan Perikanan DIY mengadakan seleksi Peransaka Nasional tahun 2022 pada Senin, 11 Juli 2022. Seleksi Peransaka Nasional 2022 merupakan ajang pemilihan duta pramuka penegak putra dan putri terbaik dari tiap kabupaten/kota di DIY yang akan dikirimkan dalam kegiatan Peransaka Nasional tahun 2022 untuk mewakili Saka Bahari Yogyakarta. Peserta seleksi berasal dari berbagai sekolah dan universitas yang masuk ke kategori penegak seperti SMKN 1 Tanjungsari, SMKN 1 Sanden, SMKN 1 Temon, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Sanatadarma dan SMA Pambudiluhur Yogyakarta. Seleksi peserta dilakukan di Pangkalan Angkatan Laut Yogyakarta. Tim seleksi berasal dari Kwarda DIY, TNI AL Yogyakarta, dan Dinas Kelautan dan Perikanan DIY. Dari 10 orang yang merupakan perwakilan dari Kab/Kota dipilih 2 orang terbaik putra dan 2 orang terbaik putra dimana 2 orang sebagai peserta terpilih dan 2 orang menjadi peserta cadangan.

Materi seleksi mulai dari administrasi dimana tiap peserta akan diminta untuk mengumpulkan berkas-berkas seperti rekomendasi dari Kwarcab atau Mabigus, daftar riwayat hidup, sertifikat pendukung, indentitas diri, dan form pendaftaran. Selanjutnya dilakukan pemanggilan peserta untuk tes kesamptaan dan tes kompetensi. Tes kesamptaan terdiri dari lari keliling selama 9 menit, pull up, push up, sit up, dan shuttle run. Tes kompotensi terdiri dari 4 pos dimana metode seleksi yakni wawancara oleh penguji. Empat pos tersebut yakni pos kompetensi dasar kepramukaan, pos kompetensi keistimewaan, pos kompetensi pengetahuan tentang perikanan budidaya dan tangkap, serta pos tentang kompetensi pengetahuan tentang pengolahan hasil perikanan serta kawasan konservasi pesisir.

Keempat pos penguji melibatkan Kwarda Gerakan Pramuka Yogyakarta dan Dinas Kelautan dan Perikanan DIY. Berdasarkan SK Kepala Dinas No. 188/03211 tentang Penetapan Tim Penguji Seleksi Peransaka Nasional Tahun 2022 Satuan Karya Pramuka Bahari tanggal 5 Juli 2022. Berdasarkan keputusan tersebut telah ditentukan bahwa penguji di pos pengatahuan dasar kepramukaan yakni Kak Agung Udayana, BE yang berasal dari Kwarda Gerakan Pramuka DIY, Pos keistimewaan diisi oleh Kak Drs. Arifin Budiharjo dari Kwarda Gerakan Pramuka DIY, pos pengetahuan tentang perikanan tangkap dan budidaya diisi oleh Kak Roosmanto, S.Pi. dan pos pengetahuan di bidang pengolahan hasil perikanan dan konservasi pesisir yakni Kak Fitrianto Noorcahyo, S.Pi.,M.Eng.

Kesepuluh peserta juga dilibatkan dalam kegiatan Saka Bahari Yogyakarta yakni Kegiatan Pembenihan Ikan Lele di BPTPB Cangkringan yang diwakili oleh Kwatir Cabang Gerakan Pramuka Saka Bahari Kota Yogyakarta. Peserta lainnya dilibatkan dalam kegiatan pembenihan udang galah dan udang vanamei yang berlangsung di UK BAP Samas. Prinsip utama dalam kegiatan seleksi Peransaka Nasional Tahun 2022 yang mewakili Saka Bahri Yogyakarta yakni prinsip transparansi, akuntabilitas, dan berkeadilan dimana setiap orang yang berkompetisi menerapkan nilai-nilai tersebut yang tujuanya agar membina mental dan kepribadian pramuka yang kompetitif dalam persaingan di masa depan. Pramuka diharapkan dapat menjadi ujung tombak dalam pembangunan nasional khsuusnya di sektor kelautan dan perikanan.

WhatsApp